Apa Saja Jenis Kasur 2 in 1 yang Cocok untuk Kamar Mungil?
Jenis kasur 2 in 1 yang pertama ialah kasur multifungsi. Sesuai dengan namanya, kasur multifungsi mempunyai dua manfaat dalam satu unit kasur. Misalnya saja, kasur yang memiliki rak kecil di bagian bawah.
Kasur Tingkat
Kasur tingkat kerap menjadi pilihan yang cocok untuk kamar tidur anak yang saling berbagi kamar. Apabila dibandingkan dengan jenis kasur 2 in 1 lainnya, kasur tingkat mempunyai beragam model, mulai dari model biasa, klasik hingga berbentuk rumah-rumahan, mobil-mobilan, dan perosotan. Adanya model-model unik bisa menambah kesan kamar yang menyenangkan untuk si kecil. Berbagai model yang dimiliki kasur tingkat pun dapat dipakai secara universal, baik dari usia anak-anak, remaja, sampai dewasa.
Kasur Sorong
Jika bertanya mengenai jenis kasur 2 in 1 kepada penjual kasur, biasanya Anda akan langsung diarahkan pada model kasur sorong. Bila dibandingkan dengan jenis lainnya, kasur sorong memiliki model 2 in 1 dengan harga yang ramah di kantong. Hal ini dikarenakan kasur sorong menawarkan dua kasur dalam satu pembelian yang telah dilengkapi set lengkap, yakni matras, divan, serta headboard. Jika jenis lainnya, mungkin Anda perlu mengeluarkan biaya lebih karena dijual secara terpisah, baik matras maupun rangkanya. Kasur sorong dapat digunakan mulai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa.
Sebelum membeli kasur 2 in 1, sebaiknya Anda menentukan terlebih dulu biaya yang ingin dikeluarkan. Lalu, tentukanlah kegunaan kasur tersebut. Jika memiliki budget terbatas, tapi membutuhkan kasur sorong berkualitas, disarankan membeli di Elite Spring Bed.
Mengapa? Karena Elite menjual berbagai kasur 2 in 1 berjenis sorong dengan desain beragam dan menarik. Dengan desain yang beragam inilah, kasur sorong Elite dapat dipakai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa.
Semua kasur Elite pun mempunyai fitur yang bermanfaat untuk kesehatan tulang belakang. Selain itu, semua produk Elite memakai lapisan latex sehingga memberikan kesan sangat lembut dan nyaman ketika digunakan. Lebih canggihnya lagi, kini produk Elite Spring Bed menggunakan teknologi Sanitized, dimana teknologi ini bisa menjaga kasur terjaga dari tungau, bakteri, kuman, dan jamur secara optimal sehingga bisa menjaga kebersihan kasur. Teknologi ini pun bisa membuat kasur memiliki daya serap yang cepat sehingga aman bila tertumpah air, ompol, atau cairan lain. Jadi, semua kasur Elite dijamin bebas bau, anti lembab, dan tidak perlu dijemur! Praktis, kan? Yuk cek koleksi kasur 2 in 1 dan jenis kasur lainnya dari Elite Spring Bed di sini!