Ada banyak jenis sprei yang saat ini beredar di pasaran, salah satu yang paling difavoritkan, yaitu sprei emboss. Bagi yang belum tahu apa itu sprei emboss, jenis sprei ini memiliki karakter kain yang unik. Bahan dasarnya memiliki tekstur menonjol yang dapat dirasakan ketika menyentuh permukaan kainnya.
Ada banyak alasan mengapa seseorang memilih suatu jenis sprei. Pertimbangan paling utama adalah tingkat kenyamanan yang diberikan. Lalu, apa saja keunggulan lain dari sprei emboss sendiri sehingga sering dijadikan rekomendasi? Di bawah ini jawabannya.
Baca juga: Jangan Keliru! Ini Cara Merawat Sprei Kasur Agar Awet
Kainnya Lembut
Sprei emboss umumnya menggunakan bahan kain microtex yang teksturnya tebal, namun tetap lembut. Kain microtex adalah pengembangan teknologi terbaru dari microfiber dengan menggunakan serat kain halus yang super lembut.
Tampilan Elegan
Umumnya, permukaan sprei emboss cenderung bertekstur dan terlihat meninggalkan motif bergaris. Tekstur yang terdapat pada jenis sprei ini akan membuatnya terlihat lebih elegan. Bahkan, tanpa motif apa pun atau polos, jenis sprei ini tetap terlihat estetik.
Cocok di Iklim Indonesia
Sesuai dengan fungsi dasar selimut, yakni menghangatkan, sprei emboss dapat membuat tubuh Anda merasa tetap nyaman meskipun suhu di sekitar sedang sangat dingin. Sebab, penerapannya ditujukan agar para penggunanya memiliki kualitas tidur tinggi. Tidak hanya nyaman digunakan saat dingin, sprei emboss juga bisa Anda kenakan ketika suhu sekitar hangat sehingga cocok digunakan di iklim Indonesia.
Banyak Pilihan
Sprei emboss banyak dijual di toko perlengkapan tidur dengan beragam pilihan, baik bermotif maupun polos. Selain itu, warna yang dijual untuk jenis sprei ini pun beragam, mulai dari warna terang sampai gelap. Jika memilih warna terang, artikel ini menyarankan menggunakannya pada nuansa ruang tidur modern atau klasik.
Guna memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia, sprei emboss dikreasikan sedemikian rupa. Sebagai contoh, memadukan dua warna dalam satu sprei atau memberikan tambahan renda yang membuatnya tampak lebih menarik, terlebih lagi bila ditambahkan motif salur.
Harga Terjangkau
Dengan segala keunggulannya, mulai dari tekstur sampai banyaknya pilihan di pasaran, mungkin Anda berpikir bahwa kisaran harga sprei emboss tinggi. Nyatanya, jenis sprei ini dijual dengan harga yang terjangkau di kantong.
Baca juga: Daftar Harga Sprei Terbaru yang Berkualitas Bagus dan Lembut
Banyaknya produsen yang mengeluarkan produk sejenis tentunya membuat Anda kebingungan memilih mana sprei emboss berkualitas. Artikel ini merekomendasikan untuk membeli di Elite Springbed.
Penyedia perlengkapan tidur terlengkap ini menjual sprei emboss dengan kualitas terbaik, yaitu Elite Bedsheet Emerald. Sprei ini menggunakan material kain microtex yang halus dengan motif emboss. Bahan yang digunakan sprei eksklusif ini pun mudah dicuci dan tidak luntur. Di setiap sisi Elite Bedsheet Emerald dilengkapi karet elastis yang membuatnya bisa digunakan untuk berbagai ketebalan kasur, bahkan sampai ketebalan 30 cm. Material sprei ini juga sudah mendapatkan sertifikasi K3L sehingga terjamin aman untuk tubuh. Terdapat lima pilihan warna pada sprei ini, yaitu maroon, peach, coklat, abu-abu, dan biru.
Untuk melihat koleksi produk lainnya dari Elite Springbed, Anda bisa kunjungi katalognya. Selain sprei, ada pula berbagai tipe springbed, bantal, guling, selimut, topper, dan matras protector.
Sementara, bila tertarik membeli Elite Bedsheet Emerald, bisa membelinya secara online melalui official partner yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia atau juga bisa dari official store Elite Springbed. Dengan membelinya dari partner resmi atau toko resminya maka dipastikan Anda akan mendapatkan produk asli.
Thank you for subscribing to our newsletter!
Oops, there was an error. Please try again later.