Menggunakan sprei berkualitas dengan warna cantik bisa mendukung keindahan tempat tidur dan ruangan. Namun, tentunya hal ini didukung bila memilih warna sprei yang tepat.
Apabila Anda memiliki kamar bergaya minimalis, artikel ini menyarankan menggunakan sprei polos tanpa motif. Sebab, sprei polos bisa membuat ruangan terbatas menjadi tampak lega.
Jika tengah mencari referensi sprei polos warna cantik yang berkualitas, Anda bisa membeli dari merk Elite Springbed. Penyedia perlengkapan tidur terlengkap dan ternama di Indonesia ini menjual Elite Bedsheet Solid Color yang merupakan sprei polos cantik yang lembut untuk menunjang kenyamanan tidur dan keindahan kamar. Berikut ini spesifikasi detail dan kisaran harga dari Elite Bedsheet Solid Color.
Untuk mempercantik ruangan tidur, Elite Bedsheet Solid Color hadirkan ragam pilihan warna sprei polos agar bisa disesuaikan dengan suasana kamar tidur dan juga warna kesukaan Anda. Ada warna hijau tosca, biru, pink, orange kemerahan, cokelat, dan putih.
Sprei polos ini menggunakan kain berbahan microtex berkualitas dengan kerapatan benang yang tinggi. Kain microtex sendiri memiliki sejumlah kelebihan, antara lain tidak menggunakan benang pendek sehingga bisa meningkatkan sirkulasi udara, serta juga menyaring kelembaban udara secara cepat. Teksturnya pun lembut sehingga bisa menambah kenyamanan saat menggunakannya. Kain microtex juga tidak berpasir atau berbulu walaupun sering digunakan karena memiliki kerapatan yang tinggi. Selain itu, microtex termasuk jenis serat yang awet sehingga bisa digunakan jangka panjang.
Tak hanya itu, kain microtex dari sprei polos ini menggunakan teknologi disperse printing sehingga warnanya tidak luntur meski sudah dicuci berkali-kali. Karakteristik microtex pun tidak mudah kusut atau berkerut sehingga tampilannya selalu rapi walaupun sudah digunakan lama. Kain ini juga mudah dibersihkan dari noda apa pun yang menempel dan juga mudah kering karena susunan benang dari microtex yang rapat.
Elite Bedsheet Solid Color dilengkapi tali karet yang elastis di keempat sudutnya yang membuatnya bisa digunakan pada ketinggian kasur sampai 30 cm. Jadi, jika Anda memiliki kasur yang super tebal, tetap bisa menggunakan sprei tersebut.
Elite Bedsheet Solid Color dibanderol dengan harga yang terbilang ekonomis. Bagaimana tidak, dengan segudang keunggulannya, sprei polos ini hanya dijual mulai dari 500 ribuan untuk ukuran 160 x 200 cm sampai 540 ribuan untuk ukuran 200 x 20 cm. Dengan kisaran harga tersebut, Anda sudah bisa mendapatkan sprei, dua pasang sarung bantal guling, juga bedcover dengan warna yang sama dengan pilihan sprei.
Baca juga: Jangan Keliru! Ini Cara Merawat Sprei Kasur Agar Awet
Jika tertarik dengan Elite Bedsheet Solid Color, Anda bisa mendapatkannya dengan mudah secara online. Bisa melalui akun official store Elite Springbed yang ada di seluruh marketplace atau juga bisa dari official partner mereka yang ada di seluruh wilayah Indonesia. Apabila ingin mendapatkan harga ongkos kirim yang terjangkau dan pengiriman cepat, disarankan membeli dari official partner Elite Springbed yang dekat dengan wilayah Anda.
Baca juga: Daftar Harga Sprei Terbaru yang Berkualitas Bagus dan Lembut
Selain menjual sprei polos, Elite Springbed juga hadirkan pilihan sprei bermotif dengan berbagai warna cantik, ada Elite Bedsheet Sapphire dan Elite Bedsheet Emerald. Untuk melihat koleksi sprei yang dimiliki Elite Springbed secara lengkap, Anda bisa cek katalognya. Tak hanya jual sprei, Elite Springbed pun menjual perlengkapan tidur lainnya, mulai dari berbagai tipe springbed, bantal, guling, selimut, bedcover, topper, matras protector, travel matt, dan lainnya. Andalkan Elite Springbed untuk kenyamanan tempat tidur Anda!
Thank you for subscribing to our newsletter!
Oops, there was an error. Please try again later.